Warga Pekanbaru Murni Domo; Pj Wako Kami Bukan “Kaleng-kaleng”

Warga Pekanbaru Murni Domo; Pj Wako Kami Bukan “Kaleng-kaleng”

Kabar Pekanbaru - Warga Pekanbaru Riau tak salah menyebut Penjabat (Pj) Walikota (Wako) Pekanbaru, Riau, Muflihun S.STP M.AP, bukan “kaleng-kaleng” buktinya kata warga jalan Ahmad Dahlan, Murni Domo, hanya menerima laporan dan keluhan warga, Wako dalam waktu hitungan jam terlihat turun melakukan peninjauan ke sejumlah ruas jalan rusak sesuai laporan tersebut.

“Kami melihat sehari yang lalu ada Pj Wako melakukan peninjauan sendiri di ruas Jalan Ahmad Dahlan, Jalan Teratai, serta Jalan Dahlia, itu baru 4 jam kami melaporkan pada pesan WhatsApp beliau,” kata Murni, Rabu (11/1/23) pagi.

Dikabarkan pihak humas, peninjauan tersebut, Pj Walikota turut didampingi Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Edward Riansyah.

Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Edward Riansyah yang akrab dikenal kalangan kontraktor Edu, pada media menyebut Pj walikota saat kunjungan mendadak itu menemukan adanya pipa Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) yang pecah kurang lebih 15 meter tepatnya di depan kantor Imigrasi di Jalan Teratai.

Selanjutnya kara Edu, di kawasan Jalan Teratai juga ditemukan adanya parit yang tidak terkoneksi dengan parit lainnya dengan panjang sekitar 50 meter. Pj Wako katanya telah memerintahkan ke Dinas PUPR setempat agar membuat target perbaikan jalan di 2023 ini.

“Pj walikota memerintahkan ke Dinas PUPR segera melakukan perbaikan. Untuk pipa PDAM yang mengalami kerusakan, PUPR bersama manajemen PDAM sudah melakukan peninjauan di lapangan,” ujarnya.**